Hasil Rapimnas TBBR IV Tahun 2023
Tariu Borneo Bangkule Rajakng(TBBR) mengadakan Rapat Pimpinan Pusat Nasional (Rapimnas) IV tahun 2023. Bertempat di Ballroom hotel Kapuas Palace, Pontianak-Kalimantan Barat . Rapimnas diadakan pada hari Jumat dan Sabtu tanggal, 13-14 Oktober 2023.
Rapimnas ini tidak serta merta terjadi. Persiapan sudah jauh-jauh hari. Bahkan ada rapat koordinasi antara panitia Rapimnas dengan DPP TBBR. Berdasarkan notulen rapat koordinasi membahas mengenai : hari, tanggal dan tempat pelaksananan. Agenda Rapimas, panitia, Testimoni biaya, pemesanan kamar, perlengkapan.Tamu eksternal terakhir susunan acara.
DPP TBBR tidak hanya sekedar menetapkan panitia setelah itu ditinggal. Terima jadi. Tidak demikian melainkan hadir, duduk bersama membicarakan hal-hal penting. Semua dikoordinasikan dan dikondisikan dengan baik. Pada waktu hari "H" semua berjalan sebagaimana yang diharapkan dan menghasilkan keputusan-keputusan penting.
Rapimnas IV dengan kepanitian kurang lebih 20 orang. Saat Rapimnas terigestrasi berjumlah 69 orang. Mengapa yang hadir hanya sedikit? Bukankah TBBR beranggotakan ratusan ribu hingg ke Malaysia? Anggota memang ratusan ribu tidak demikian dengan pengurus. Dewan Pengurus Pusat (DPP) hanya dengan segelintir orang. Ormas ini menganut prinsip ramping. Ruang gerak leluasa dengan hasil maksimal. Untuk apa banyak orang namun tidak efektif. Tidak mengherankan jika yang hadir hanya perwakilan dari setiap wilayah.
Menarik untuk mencermati hasil keputusan Rapimnas IV TBBR. Ada 15 Point yang dihasilkan. Mengingat tahun ini dan awal tahun depan adalah tahun politik maka point sembilan sangat up to date. Meminta badan pengurus yang mencalonkan diri sebagai anggota legislatif di tahun 2024 untuk mengundurkan diri. Hal ini mengacu kepada AD/ART TBBR yang bersifat netral. Artinya TBBR tidak terlibat dalam politik praktis. Demikian juga jika ada anggota atau badan pengurus yang perbuatannya melanggar AD/ART dan intruksi/ komndo akan di tindak tegas sebagaimana point 10. Sedangkan mengenai kasus di Bangkal, Kabupaten Serunyan- Kalimantan Tengah juga ada dalam keputusan di point berikutnya. Itu artinya TBBR tidak diam. Tidak membiarkan seperti dituduhkan orang bahwa TBBR tidak berbuat apa-apa. Atau sebaliknya dengan hasil Rapimnas ini s membuat orang-orang yang punya kepentingan semakin tidak menyukai TBBR karena dianggap menggusik kepentingannya. Dan masih ada lagi point-point penting lainnya.
Berdasarkan hasil Rapimnas IV tahun 2023 masyarakat luas serta anggota TBBR dapat melihat sejauh mana ormas ini bergerak. Pergerakan suatu ormas maju dan tidaknya dapat dicermati dari hasil keputusan. Seperti menyikapi apa saja yang terjadi baik dalam tubuhnya sendiri maupun dalam luar dirinya. Dan TBBR dalam hal ini cukup baik.
Ormas ini tidak mau dipusingkan dengan kelompok masyarakat yang membully, menantang dan memandang sinis. Istilah pribahasa anjing menggonggong kafilah berlari. Ada hal-hal penting dan besar yang harus dipikirkan.
Maju terus TBBR dengan Badan Pengurus Pusatnya, Dewan Perwakilan Wilayah/ daerahnya serta seluruh anggota yang tetap kompak dalam satu komando. Waspada dan terus mempertahankan nilai-nilai yang baik dan luhur dari leluhur serta tetap membela akar rumput yang tertindas. Mempertahankan adat dan budaya ditengah-tengah kegandrungan banyak orang terhadap budaya luar yang belum tentu baik.