Pelantikan Pengurus Cabang 0902 Keluarga Besar FKPPI Jakarta Utara Masa Bakti 2023-2028, Berlangsung dengan Baik



Jakarta, PelitaMentonyek.com - Tepat hari Sabtu,11 Nopember 2023  di  Balai Yos Sudarso  Lantai 3  Walikota Jakarta Utara, telah diadakan pelantikan sekaligus Pengukuhan pengurus Cabang  0902 FKPPI  masa bakti 2023-2028. 

Adapun tema yang diusung adalah "Semangat Bersatu Dalam Kebersamaan dan Bangkit Melawan Segala Tantangan" . Tema ini sangat  up to Date di masa kini apalagi menjelang  pemilu 2024.  Jangan sampai pemilu membuat keterbelahan sesama anak bangsa. Yang harus dikedepankan justru kebagian, kegembiraan karena mencari pemimpin yang terbaik untuk memimpin negara kesatuan Republik Indonesia. 

Tema yang di usung sesuai dengan tekad dari FKPPI itu sendiri yang meliputi: mempertahankan negara kesatuan Republik IndonesiaI berlandaskan Pancasila dan UUD 1945. Berada di garis depan dalam menghadapi ancaman yang akan membahayakan negara kesatuan RI. Mengisi kemerdekaan dengan pembangunan yang adil dan Makmur. Meningkatkan rasa sodaritas dan rasa persaudaraan serta mengutamakan persatuan dan kesatuan. Melanjutkan cita-cita Patriot bangsa dan meneruskan amal usaha TNI-POLRI.

Setelah acara pelantikan dilanjutkan dengan kata-kata Sambutan. Kata sambutan pertama  oleh ketua pengurus cabang 0902  yakni: Iwan  Irwanshah Setiawan. Ia  meminta doa restu dari semua yang hadir supaya dalam menjalankan estapet kepemimpinan berjalan dengan baik. Berjalan sesuai harapan.

Bambang Dirgantara ketua PD IX yang melantik dan mengukuhkan badan pengurus dalam kata sambutannya menekankan tetap solid dalam pengkaderan. Tidak  menggunakan atribut dalam menggunakan hak pilih dalam hal dukung- mendukung di pemilu 2024. Ia juga menekankan untuk  Menjadi  perekat antar Ormas, bukan pemecahan belah khususnya di wikayah Jakarta Utara. 

Mewakili Wali kota Jakarta Utara dalam hal ini Kesbanpol  menyampaikan pesan  supaya ormas kembali kepada  tujuan semula. Ia mengamati  ada  ormas keluar dari tujuan berormas. Untuk itu ormas harus kembali kepada tujuannya   di antaranya bergotong royong, memperkuat persatuan, menjaga etika. Bukan membuat gesekan dalam masyarakat termasuk antar ormas. Kesbanpol Jakarta Utara  menekankan supaya  ormas FKPPI ikut menurunkan tingkat kerawanan  di Jakarta Utara. Dan menekankan  untuk tidak menggunakan atribut dalam hal dukung -mendukung di pemilu 2024. 


Perwakilan Dandim dalam sambutannya selain memberikan ucapan selamat atas pelantikan dan Pengukuhan Pengurus Cabang 0902.  Berharap para pengurus  dapat menjalankan tugas dengan amanah,  dapat berkontribusi menjaga kesatuan RI. Bekerjasama dengan ormas dan pemerintah dalam mensukseskan agenda pembangunan. Menjaga Pancasila. 

Kapolres Jakarta Utara yang mewakili  dalam sambutannya menekankan supaya menjaga persatuan dan kesatuan baik di tingkat daerah maupun di tingkat Nasional dalam memasuki pemilu 2024. 

Sementara perwakilan dari  dewan kota yang langsung disampaikan oleh ketua dewan kota Jakarta Utara  mengapresiasi atas sinergi FKPPI  dengan ormas lainnya yang ada di Jakarta Utara.  Perwakilan Dewan kota menyebutkan ada 107 calon legislatif di Jakarta Utara berasal dari berbagai ormas dan karena itu sekalipun baju berbeda persatuan tetap di jaga demi pembangunan yang berkelanjutan untuk  Jakarta Utara. 

Pelantikan dan Pengukuhan 
Forum Komunikasi Putra Putri  Purnawirawan  dan Putra Putri TNI Polri (FKPPI) 0902 Jakarta Utara berlangsung dengan baik. Hal ini tercermin  dengan dibacakannya SK No: SKEP.06/PD/KB FKPPI/DKI/A/XI / 2023. Tentang komposisi dan Personalia Dewan Pembina, Dewan Penasehat dan Pengurus Harian,Pengurus Cabang 0902.  Rangkaian  acaranya sesuai tata acara.  Yang lainnya dengan  banyaknya  tamu undangan yang hadir. Baik dari unsur  pemerintah maupun dari  ormas. Di antara ormas tersebut ada perwakilan dari Tariu Borneo Bangkule Rajakng (TBBR) DPW DKI Jakarta. 

Supriadi selaku Sekretaris TBBR DPW  DKI Jakarta yang ikut hadir dalam acara pelantikan memberikan ucapan kepada pengurus yang dilantik:" Selamat berkarya untuk pengurus FKPPI  0902 Jakarta  Utara, semoga sesama ormas di DKI Jakarta dapat berkolaborasi dan bersinergi pada masa yang akan datang".

Acara pun ditutup dengan doa. Selanjutnya foto bersama  dan ramah-tamah. 
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url