Gelar Karya P5 SDK Rahmani, Sangat Mantap

Sekolah Dasar Kristen Rahmani telah menerapkan Kurikulum Merdeka(Kumer) bagi siswanya. Dalam kumer ada namanya Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila(P5). Projek ini bertujuan untuk tercapainya profil pelajar Pancasila dengan paradigma baru yang berbasis projek. Untuk itu hari ini Jumat 08 Desember 2023 diadakan Gelar Karya. Gelar karya bertempat di ruang Aula lantai empat gedung Sekolah Kristen Rahmani.

Adapun tema yang di usung adalah " Bersama SDK Rahmani kami Belajar dan Berkarya serta menumbuhkan Kasih Tuhan dalam Keberagaman".  Tema ini sangat cocok mengingat siswa tidak saja di tuntut belajarnya melainkan juga dibimbing untuk berkarya serta menumbuhkan kasih Tuhan di dalam keberagamaan.  Ketiga hal ini sudah harus ditanamkan sejak dini dan itulah salah satu dari sekian banyak sasaran yang hendak disasar oleh SDK Rahmani bagi siswa yang dalam menerapkan Kumer.
Berdasarkan susunan acara gelar karya ada berbagai macam tarian daerah yang ditampilkan. Selain tarian,  ada penampilan  musik ansambel,  dan paduan suara.  Semua menarik apalagi menggunakan aksesori dan pakaian adat yang dikenakan oleh seluruh siswa. Bahkan saat ada tarian tor-tor Kepala Sekolah dan beberapa orang guru (Daniel Cs) naik ke atas panggung ikut menari dan memberikan saweran. Bukan berapa nilai rupiah yang dibagikan tetapi mempertahankan, mengembangkan dan mementaskan seni budaya nusantara wajib hukumnya. Mengingat ada sekelompok warga masyarakat yang akhir-akhir ini tidak bangga dengan budaya nusantara tetapi bangga dan mempromosikan budaya luar. Kelompok masyarakat yang demikian sangat disayangkan. Mereka tidak menyadari kalau sudah dijajah  secara budaya.

Gelar Karya P5 SDK Rahmani ternyata juga dihadiri oleh perwakilan orang tua siswa. Beberapa orang tua yang diwawancarai mengapresiasi apa yang di gelar hari.

Mama dari Delisia-Kristin mengatakan:" Kegiatan ini bagus karena  menambah percaya diri anak-anak".Mama Jurico -Leni"  Bagus krn anak-anak  kreatif, berani tampil  dan semangat" 

Bapak  dari Hansel-Leo menegaskan awak kegiatan ini:" Bagus karena  menambah tingkat kreatifitas anak, dan anak belajar bekerjasama satu dengan yang lainnya".

Mama dari Darren.C-  Ida memberikan penilaian bahwa kegiatan hari ini :"  Luar biasa karwna ada kegiatan untuk anak sehingga anak mengerti seni budaya daerah di Indonesia". 

selamat kepada panitia, Kepala Sekolah dan Seluruh Guru di SDK Rahmani atas digelarnya Karya anak-anaknya. Orang tua mulai mengetahui bahwa adanya perbedaan antara Kurikulum tiga belas(Kurtilas) dengan Kurikulum Merdeka(Kumer). Perbedaan itu terutama di Projeknya. Gelar Karya yang diselenggarakan hari ini mantap dan dinantikan gelar Karya tahun depan dengan lebih mantap lagi. 

Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url